KPU Jakarta Utara Sosialisasikan Pemilu Bagi Siswa SMAN 13 Jakarta

 KPU Jakarta Utara Sosialisasikan Pemilu Bagi Siswa SMAN 13 Jakarta

Dalam rangka upaya peningkatan partisipasi dan literasi politik untuk pemilih pemula dalam penyelenggaraan pemilihan umum/ pemiihan kepala daerah, Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kota Jakarta Utara.

JAKARTA, WartaGriya.Com – Dalam rangka upaya peningkatan partisipasi dan literasi politik untuk pemilih pemula dalam penyelenggaraan pemilihan umum/ pemiihan kepala daerah, Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kota Jakarta Utara melaksanakan pendidikan pemilih pemula di SMA Negeri 13 Jakarta, bertempat di aula SMAN 13 Jakarta, Senin (13/11/2022).

Kepala Sekolah SMAN 13 Jakarta, Tuti Sukarni mengatakan, sosialisasi ini merupakan tahapan yang dilakukan oleh KPU Jakarta Utara untuk mensosialisasikan tentang pemilu yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang.

“Ada 50 peserta didik kami yang merupakan pengurus OSIS untuk mendapatkan sosialisasi tersebut.

Dikesempatan itu, saya juga sampaikan kepada nara sumber dari KPU yakni Arif Budianto, Divisi Data Pemilih KPU Jakarta Utara bahwa sosialisasi ini juga perlu diberikan bagi guru dan teknik untuk mendapatkan sosialisasi seperti ini sehigga semua bisa mendapatkan informasi tentang pemilu yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang.

“Kami berharap lewat sosialisasi ini anak-anak kami sebagai calon pemilih pemula mereka punya tanggung jawab dalam hal ke negaraan untuk menjadi pemilih yang bukan hanya cerdas tapi juga berkarakter dengan memilih pemimpin sesuai dengan keyakinannya. Setelah melalui sosialisasi ini, anak-anak di Harapkan dapat menjadi pemilih yang bertanggung jawab dengan datang ke bilik suara untuk menyalurkan hak pilihnya dengan baik dan bertanggung jawab,”ungkap Tuti.

Amin Hidayat

Related post

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *